Jumat Berkah, Anggota DPR RI Fraksi NasDem Hasnah Syam Salurkan Sembako ke 173 Warga Balusu

    Jumat Berkah, Anggota DPR RI Fraksi NasDem Hasnah Syam Salurkan Sembako ke 173 Warga Balusu
    Anggota Komisi IX DPR RI., drg. Hj. Hasnah Syam, MARS., memberi sambutan saat memimpin Jumat Berkah NasDem Barru Peduli

    BARRU - Hari kedua puluhtiga Ramadhan 1444 Hijriah/2023 Masehi, DPD Partai NasDem kabupaten Barru yang dinahkodai H. Suardi Saleh menggelar kegiatan Jumat Berkah bagi-bagi Sembako, di kampung Balusi 1, desa Balusu, kecamatan Balusu, pada Jumat sore (14/4/2023).

    Jumat Berkah NasDem Peduli ini dipimpin langsung oleh Anggota Komisi IX DPR RI Fraksi NasDem drg. Hj. Hasnah Syam, MARS., yang dihadiri oleh segenap Pengurus NasDem Barru, Garnita dan Kades Balusu.

    Dalam kesempatan tersebut, Hasnah Syam yang akrab dipanggil Bu Dokter ini menyerahkan bantuan Sembako kepada 173 warga Balusu.

    Dirinya menjelaskan bahwa, Partai NasDem adalah partai yang mengedepankan politik kemanusiaan. Beberapa program yang saat ini terus berjalan antara lain NasDem Peduli, Ambulance NasDem dan Jumat Berkah.

    "Dapat kami katakan bahwa hanya Partai NasDem satu-satunya partai khususnya dikabupaten Barru yang memilki perhatian tinggi kepada masyarakat", ujar Bu Dokter.

    Menurutnya, hanya partai NasDem yang rutin bagi-bagi Sembako kemasyarakat melalui Jumat Berkah NasDem Peduli", terang Hasnah dihadapan warga Balusu.

    "Hari ini kami datang ke Balusu dengan membawa bantuan Sembako untuk keperluan sehari-hari. Semoga bisa bermanfaat di bulan Ramadhan ini", imbuh Hasnah.

    Sementara, salah seorang warga Balusu Sitti Aminah yang hadir dalam Jumat Berkah tersebut mengakui bahwa memang partai NasDem yang aktif dan intens turun ketengah-tengah masyarakat. Kedatangan Bu Dokter selalu disambut antusias warga dimanapun berada.

    "Hari ini kami sangat berterima kasih dan mengapresiasi kunjungan Bu Dokter di kampung kami Balusu yang masuk dalam kawasan pedalaman. Kehadiran beliau setiap saat di kabupaten Barru memberi solusi dari setiap permasalahan yang ada", kata Aminah.

    (Ahkam)

    barru sulsel
    Ahkam

    Ahkam

    Artikel Sebelumnya

    Shalat Jumat di Mesjid Amaro, Bupati Barru...

    Artikel Berikutnya

    Ekspedisi Kemanusiaan, Kades Rahman Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kasad Dampingi Menhan RI Kunjungi SMA Taruna Nusantara dan PT Pindad
    Danlanud Sultan Hasanuddin Laksanakan Audiensi Dengan Pangdam XIV/Hasanuddin
    Danlanud Sultan Hasanuddin Olahraga Bersama Ribuan Prajuritnya
    Atase Pertahanan Republik Indonesia Melaksanakan Kunjungan ke Pabrik Chaiseri Metal and Rubber Co., Ltd

    Ikuti Kami