Bupati Suardi Saleh Hadiri Acara Mappadendang di Manuba

    Bupati Suardi Saleh Hadiri Acara Mappadendang di Manuba
    Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh, M.Si bersama sejumlah pejabat Hadiri Acara Mappadendang di Manuba

    BARRU - Bupati Barru, Ir. H. Suardi Saleh, M.Si bersama sejumlah pejabat, tokoh adat, serta tokoh masyarakat menghadiri kegiatan Mappadendang yang diselenggarakan di desa Manuba, kecamatan Mallusetasi, pada Senin malam (15/4/2024).

    Selain merupakan wujud ungkapan syukur masyarakat setempat, kegiatan yang diadakan rutin setiap tahun ini merupakan bagian dari pelestarian warisan budaya tak benda yang kaya akan tradisi dan keindahan.

    Bupati Barru Suardi Saleh mengapresiasi kegiatan Mappadendang yang tiap tahun terlaksana. 

    Menurutnya, tradisi Mappadendang memiliki potensi untuk diakui sebagai bagian penting dari kesenian dan budaya Barru oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

    "Dengan demikian, wajar bagi Mappadendang untuk segera dilaporkan ke Kemenerian Pendidikan dan Kebudayaan agar dapat diakui secara resmi sebagai bagian yang tak terpisahkan dari kekayaan budaya Barru", kata Bupati Barru.

    Masyarakat setempat pun antusias menyambut kabar gembira rencana pengajuan warisan budaya tersebut ke Kementerian, karena hal ini tidak hanya akan meningkatkan eksposur kesenian Mappadendang secara nasional, tetapi juga dapat memberikan dampak positif dalam upaya pelestarian budaya lokal.

    (Asr/Ahk)

    barru sulsel
    Asridal

    Asridal

    Artikel Sebelumnya

    The Next Ketum IKA Terpilih SMAN 2 Barru,...

    Artikel Berikutnya

    Rapat Paripurna Penutupan Masa Sidang I...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Satgas Ops Damai Cartenz : Isu Pengungsian di Distrik Oksop Adalah Tidak Benar
    Kasum TNI Terima Laporan Korps Kenaikan Pangkat 97 Perwira Tinggi TNI dan Pimpin Sertijab Jajaran Balakpus Mabes TNI
    Wakil Kepala Perwakilan RI Cairo Sambut Kedatangan KRI Sultan Iskandar Muda-367 di Mesir
    Bakamla RI Rayakan HUT Ke-19 Dengan Tekad Mewujudkan Laut Aman Untuk Indonesia Maju

    Ikuti Kami